Film Sekuel Komedi Aksi Legendaris, The Naked Gun

 

Liam Neeson di film The Naked Gun (IMDB).

Naked Gun adalah satu waralaba film lama yang cukup menarik perhatian dunia. Berisi kisah parodi kepolisian AS, trilogi film komedi ini sangat lucu dari segi keanehan cerita dan akting karakternya.

Trilogi ini pertama kali dirilis pada tahun 1988 lalu, yaitu berjudul The Naked Gun: From The Files of Police Squad, yang dilanjutkan oleh The Naked Gun 2 1/2: The Smell of Fear (1991), dan diakhiri Naked Gun 33 1/3: The Final Insult (1994). 

Seluruh trilogi dibintangi oleh mendiang Leslie Nielsen, sebagai tokoh utama Frank Drebin yang kocak. Walau jalan ceritanya tidak nyambung dengan karakter utama yang nyeleneh, ketiga film ini menjadi salah satu film komedi aksi ringan yang sangat digemari.

Mungkin perlu diingat sebelum menonton trilogi The Naked Gun, walau karakternya diperankan oleh aktor secara langsung, namun seluruh isi film layaknya kartun yang kocak. Karena itu, jangan berharap terlalu jauh, tetapi nikmati saja setiap momennya.

Perlu dicek pula, bahwa kali ini tokoh utamanya diperankan oleh Liam Neeson, sebagai Frank Drebin Jr, anak dari tokoh sebelumnya. 

Liam Neeson tentu dikenal sebagai sosok pemeran film aksi, yang pamor akan trilogi Taken (2008, 2012, 2014). Saat itu juga, Neeson dikenal dalam film Unknown (2011). Seluruh film tersebut sangat memfokuskan akting Neeson yang serius dan berwibawa, dengan latar belakang sebagai anggota kepolisian atau agen.

Di film Naked Gun tahun 2025 ini, aktris kawakan lainnya adalah Pamela Anderson, yang berperan sebagai Beth Davenport. Penggemar film mungkin ingat, bahwa Pamela Anderson adalah aktris seksi nan cantik di masa mudanya.

Tampaknya tidak perlu diceritakan lagi sinopsisnya. Dari cuplikannya saja, sudah tidak nyambung sama sekali, satu adegan dengan adegan lainnya. Akting para tokohnya pun sangat ironis. Terdapat adegan gelut yang bahkan diluar nalar, dengan segi aksi yang sama sekali tidak masuk diakal. 

Bagi yang ingin menikmati kehebohan polisi konyol, dengan pemecahan kasusnya yang dibuat-buat, bisa menikmati film aksi komedi ini di banyak sinema Indonesia, selama bulan Agustus ini.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

10 Negara Mengakui Kedaulatan Negara Palestina saat Majelis Umum PBB

Contoh Kasus Obat Resep Dokter Berujung Adiksi Heroin

Cara Louis Braille Merelovusi Sistem Penulisan Aksara

Timo Tjahjanto Menyutradarai Film Nobody 2

Animasi 2D Mantap dari Indonesia ala Panji Tengkorak

Sejarah Awal Terbentuknya Pariwisata Sebagai Komoditas Budaya

Fitur Keamanan Instagram dan Youtube Bagi Anak Kecil dan Remaja

Sungai Sebagai Bagian Peradaban Manusia

Para Biarawan Sempat Membantu Inovasi Bahasa Isyarat

Gejala dan Pencegahan Demam Berdarah