Ilmuwan Temukan Bola Aneh yang Dianggap UFO di Kolombia

 

Foto tangkapan layar mengenai bola aneh yang dianggap UFO (X).

Ilmuwan menemukan sebuah bola aneh yang dianggap sebagai objek terbang yang tidak dikenal (UFO) pada awal Mei kemarin di negara Kolombia. Dilansir dari Yahoo News, benda bulat tersebut terlihat terbang diatas kota Buga, Kolombia sebelum akhirnya mendarat. 

Salah seorang peneliti langsung bola tersebut, Jose Luis Velazquez menyatakan bahwa benda bulat itu berlapis tiga, tidak dilas, dan tidak memiliki rangkaian. Teknik tersebut adalah karakter pembuatan bola ala manusia, sehingga menambah rumor bahwa benda tersebut berasal dari luar angkasa alias alien.

Berita tersebut mulai dirilis oleh banyak media sejak hari Sabtu (25/5) kemarin, yang awalnya dilansir oleh Fox News.

Pendapat Ahli dari Amerika Serikat

Sementara anggota Universitas San Diego, Departemen Fisika and Biofisika, Julia Mossbridge dari Amerika Serikat, menyatakan pada Fox News, bahwa dirinya skeptis atas keabsahan bola tersebut sebagai alien.

"Menurut saya, bola tersebut tampak seperti proyek seni yang keren," ujar Mossbridge, yang menegaskan pula bahwa jangan terlalu cepat mencapai kesimpulan.

Mossbridge menyatakan pula bahwa objek misterius tersebut bisa dipandang sebagai bagian dari gambaran yang lebih besar, dimana manusia harus berhadapan dengan batasannya.

"Saat ini adalah era yang sadar, bahwa kita tidak dapat mengendalikan atas apa yang dimiliki, tidak seperti era sebelumnya" ujar Mossbridge. Contohnya saat ada sesuatu yang mencengangkan di luar sana, hal itu dapat membutakan pandangan kita, karena tidak cocok dengan model dunia manusia saat ini.

"Jika seorang seniman membuatnya, maka penyebabnya adalah sama. Hal ini disebabkan karena kita tidak tahu seluruh hal yang berada di langit, dan di bawah lautan bumi, dan banyak hal lebih besar daripada kita semua," ujarnya.

"Anehnya, kita telah melihat banyak fenomena anomali yang tidak dikenal (UAP), selama beberapa dekade terakhir, dan pemerintah telah mengakui bahwa banyak hal tersebut tidak dapat dimengerti, sehingga perlu diselidiki," tambahnya.

Mossbridge menyarakan pula, jika objek yang ditemukan memang sulit dijabarkan asalnya, maka perlu dikoordinasikan dengan organisasi khusus peneliti UAP. Contohnya adalah Proyek Galileo dari Universitas Harvard, yang membangun kerjasama internasional untuk mengenal fenomena anomali dari seluruh dunia.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

10 Negara Mengakui Kedaulatan Negara Palestina saat Majelis Umum PBB

Contoh Kasus Obat Resep Dokter Berujung Adiksi Heroin

Cara Louis Braille Merelovusi Sistem Penulisan Aksara

Timo Tjahjanto Menyutradarai Film Nobody 2

Animasi 2D Mantap dari Indonesia ala Panji Tengkorak

Sejarah Awal Terbentuknya Pariwisata Sebagai Komoditas Budaya

Fitur Keamanan Instagram dan Youtube Bagi Anak Kecil dan Remaja

Sungai Sebagai Bagian Peradaban Manusia

Para Biarawan Sempat Membantu Inovasi Bahasa Isyarat

Gejala dan Pencegahan Demam Berdarah